Facebook

jendelawarta.com, memberikan Informasi yang lengkap dan akurat

Kuatkan Sinergitas Polres Malang Gelar Media Gathering

  MALANG - Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, menggelar Media Gathering yang meriah di Pantai Wonogoro, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Mal...

 


MALANG - Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, menggelar Media Gathering yang meriah di Pantai Wonogoro, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang, Kamis (4/1/2024).

Acara ini bertujuan mempererat hubungan sinergis antara Polres Malang dan insan pers dalam suasana yang penuh kebersamaan.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Malang, Kompol Imam Mustolih, yang turut didampingi oleh Pejabat Utama Polres, Kapolsek jajaran, dan puluhan wartawan dari berbagai media.

Para peserta diberikan kesempatan untuk berinteraksi melalui serangkaian kegiatan yang melibatkan baik Polisi maupun media.

Wakapolres Malang, Kompol Imam Mustolih, menegaskan pentingnya Media Gathering sebagai wadah kebersamaan dan kolaborasi positif.

Menurutnya, Media Gathering bukan hanya sebagai ajang hiburan semata, tetapi juga sebagai wadah untuk membangun kebersamaan antara Polres Malang dan para wartawan.

"Kegiatan ini bukan hanya tentang kebersamaan, tetapi juga menjadi wadah untuk meningkatkan komunikasi dan interaksi positif antara Polres Malang dan media," ujar Kompol Iman.

Ia berharap melalui Media Gathering ini, dapat lebih mendekatkan diri satu sama lain.

Kegiatan yang digelar sejak pukul 14.00 WIB dimulai dengan lomba-lomba seru, seperti lomba lari, pertandingan sepak bola mini, dan bola voli.

Para peserta terlihat sangat antusias, menciptakan suasana kebersamaan yang akrab.

Setelah serangkaian lomba, kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah, bakar ikan, serta hiburan musik yang yang semakin mempererat hubungan antara Polres Malang dan awak media.

Harapannya, kegiatan serupa akan terus dilakukan guna memperkuat sinergi positif antara polisi dan media dalam mendukung penyampaian informasi kepada masyarakat.

“Semangat kebersamaan ini diharapkan dapat terus berlanjut dalam mendukung pelaksanaan tugas-tugas positif di masa mendatang,” pungkas Kompol Imam. (*)

COMMENTS

Dibaca :

Nama

Banyuwangi,2,Diandra Edrania,1,Headline,21,Hj Sri Wahyuni,1,Iconnet,4,INDOSAT,1,JAKARTA,1,Jember,1,Jendela Warta,1,Lazisnu,1,Magetan,1,Malang,2,Pacitan,1,Pasuruan,1,PLN Icon Plus,6,Polisi Pemain Timnas,1,Polri,1,Ponorogo,5,Surabaya,4,Tuban,1,
ltr
item
Jendela Warta: Kuatkan Sinergitas Polres Malang Gelar Media Gathering
Kuatkan Sinergitas Polres Malang Gelar Media Gathering
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhI-dvNegeTsrUZVs5-JUDZmT5Rfkz-jROYQPi7HZne_MCRokVvNHfDsbeOdAMJUqbNNa7KMJrGkPlMoo60CY7od6knCnIPV7OIZYmRwSQo7mWutKlVrRwoysp2plX8PMQqxOUpf9PUGwSj-eJjGfoE2RmnL1TucK4JeiqRzEshwneu6uPwvR734TLcyhA/s320/WhatsApp%20Image%202024-01-06%20at%2007.54.18.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhI-dvNegeTsrUZVs5-JUDZmT5Rfkz-jROYQPi7HZne_MCRokVvNHfDsbeOdAMJUqbNNa7KMJrGkPlMoo60CY7od6knCnIPV7OIZYmRwSQo7mWutKlVrRwoysp2plX8PMQqxOUpf9PUGwSj-eJjGfoE2RmnL1TucK4JeiqRzEshwneu6uPwvR734TLcyhA/s72-c/WhatsApp%20Image%202024-01-06%20at%2007.54.18.jpeg
Jendela Warta
https://www.jendelawarta.com/2024/01/kuatkan-sinergitas-polres-malang-gelar.html
https://www.jendelawarta.com/
https://www.jendelawarta.com/
https://www.jendelawarta.com/2024/01/kuatkan-sinergitas-polres-malang-gelar.html
true
8431915365302312160
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy