Pacitan. Jajaran Polres Pacitan Polda Jawa Timur Gencar melakukan kegiatan kemanusiaan dengan berbagi paket sembako kepada warga yang memb...
Pacitan. Jajaran Polres Pacitan Polda Jawa Timur Gencar melakukan kegiatan kemanusiaan dengan berbagi paket sembako kepada warga yang membutuhkan.
Kali ini Polsek Punung melalui Bhabinkamtibmas melaksanakan bagi-bagi sembako tersebut kepada warga yang berada didesa binaannya masing-masing dan diperuntukkan bagi warga yang membutuhkan.
Hal tersebut seperti yang diungkapkan Kapolsek Punung AKP Susilo.Rabu 19/4/2023
"Jelang H-2 Idul Fitri ini kita salurkan bantuan untuk warga yang membutuhkan dan penyaluran bantuan kami perintahkan kepada para bhabinkamtibmas yang lebih mengetahui kondisi warga binaannya" ujar Kapolsek Punung.
Adapun penerima bantuan tersebut adalah ibu Nurmaningsih alamat dusun pakis Ds.Punung,bapak Rusmianto alamat dusun thekil desa sooka, bapak sugeng
alamat dusun pule desa Bomo, Ibu Sumismi alamat rt 01/15 dusun ngaglik Desa Mendolo lor dan Ibu Jumini alamat dusun padangan Desa Kendal.(humas)
COMMENTS